Kesadaran Tenggelam

HadiEdukasi ✍

- Networking;

-  Asalkan

Hidup memang nggak selamanya akan berjalan dengan baik. Ada kalanya kita terluka, terjatuh, ataupun terjerumus pada lubang kekecewaan. Tak jarang, hal tersebut bermuara pada air mata maupun ketidakberdayaan atau malah terlena.

Sayangnya, kesadaran-kesadaran tersebut seolah lenyap begitu saja, saat dihadapkan dengan ujian.
Entah bentuk Ujian  kebahagiaan apalagi kesulitan.
Manusiawi sebenernya, asalkan dalam porsi yang pas. Kalau berlebihan, nanti semakin sulit untuk bangkit lagi. Seimbangkan saja doa juga usaha, itu bentuk kesungguhan dalam upaya.
Itu memang tugas kita seorang hamba sekaligus bukti bahwa kita individu kuat dan berkualitas.

Faktanya, Tekanan hadir untuk menguatkan pondasi dan mentalmu


✒️hadiedukasi - Catatan Edu

"Apa pun yang terjadi hari ini, ingatlah bahwa kesulitan dan rasa sakit adalah cara Allah (Sang Pencipta), untuk membuat diri tegar dan semakin kuat nantinya.
Sejatinya rasa sakit bukannya membuat kita terpuruk pun sebaliknya lantas membuat kita jumawa, tapi membuat rasa sakit itu sebagai kekuatan yang mendorong Kita agar bangkit dari keterpurukan."

- Seharusnya kita memahami dan percaya, Segala lebih adalah kesadaran untuk terus menjemput kebaikan, dan segala kurang adalah kesempatan untuk menggali potensi dan sumberdaya diri.

Jangan biarkan keterbatasan halangi, kamu harus terus maju untuk terus menyusun dan meraih mimpi, jangan sampai membuat lemah daya juang  kita.

Semoga Bermanfaat

©HadiEdukasi

hadiedukasi ---
#SalamSehatTanpaBatas